Dosen Baru INSTIKA Ikuti Workshop Metode dan Strategi Pembelajaran
INSTIKA124x ditampilkan Galeri Headline Berita
Guluk-Guluk - INSTIKA - Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Institut Ilmu Keislaman Annuqayah (INSTIKA) Guluk-Guluk Sumenep menggelar Workshop Metode Pembelajaran bertajuk "Meningkatkan Mutu Pembelajaran Berbasis MBKM," Sabtu (02/09/2023), di Aula Kiai Abdul Basith AS INSTIKA.
Peserta Workshop itu adalah calon dosen tetap dan dosen baru INSTIKA. Hadir sebagai fasilitator; (1) Dr. H. Damanhuri, M.Ag. (Wakil Rektor I INSTIKA) dengan membawakan materi "Teknik Mencari Referensi dan Menyusun Materi Ajar," (2) Dr. Tatik Hidayati (Dosen Pascasarjana INSTIKA) dengan materi "Metode dan Strategi Pembelajaran" dan "Praktik Pembelajaran."
Menurut Kepala LPMP INSTIKA Syafiqurrahman, M.Pd.I., workshop itu digelar untuk memberikan pembekalan calon dosen tetap dan dosen baru dalam hal menyusun bahan ajar dan pembuatan materi ajar sekaligus strategi dan metode pembelajaran.
"Orientasi kegiatan ini adalah peningkatan mutu pembelajaran berbasis kurikulum MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) sehingga dosen baru dan calon dosen tetap diberi pembekalan agar metode dan strategi pembelajaran yang diterapkan sesuai dengan prinsip kurikulum MBKM.," jelas Syafiqurrahman.
Penulis: Masykur Arif (LP2D)