Pedoman Skripsi Fakultas Tarbiyah
LPMP250x ditampilkan Download
Syukur al-Hamdulill?h kami panjatkan kepada Allah sebagai Dzat yang Maha Kuasa. Berkat rahmat dan nikmat, serta ‘inayah-Nya, kami dapat merampungkan revisi buku pedoman skripsi ini. Semoga ridha dan bimbingan Allah Swt. selalu menyertai perjalanan kita semua. Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurahlimpahkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad Saw., yang telah menuntun kita pada jalan kebenaran. Amin.
Revisi buku pedoman ini dilakukan karena tiga alasan penting: pertama, ditemukannya sejumlah kesalahan—baik ketik, cetak, maupun konsep—pada pedoman penulisan skripsi sebelumnya, yang diluncurkan pada 24 Desember 2015. Sejumlah kesalahan dengan berbagai jenisnya itu cukup mengganggu dan menimbulkan kebingungan dalam fungsinya sebagai suatu “pedoman” penulisan tugas akhir.
Kedua, munculnya sejumlah pandangan baru dari pemangku kepentingan di Fakultas Tarbiyah berkaitan dengan bentuk-bentuk penelitian dewasa ini. Demikian juga pendapat perlunya memasukkan pembahasan penelitian kebijakan pendidikan bagi mahasiswa di Fakultas Tarbiyah; selain untuk menghindari kejenuhan tema-tema penelitian dari tahun ke tahun, juga memperkuat kontribusi tugas akhir pada kehidupan riil masyarakat.
Ketiga, semakin pesatnya perkembangan dunia jurnal, yang di dalam pedoman penulisan skripsi sebelumnya tidak tertera. Demikian juga sejumlah aplikasi yang di sini dapat disebut sebagai “rumah jurnal”, mulai muncul; Moraref, misalnya. Terdapat juga website (bukan aplikasi) yang memberi fasilitas pemetaan atas penelitian yang sedang dikerjakan di antara ribuan penelitian lainnya yang di pedoman sebelumnya juga tidak tertulis. Website dimaksud adalah https://openknowledgemaps.org/. Perkembangan yang pesat dan memberi kemudahan kepada mahasiswa ini sudah sewajarnya jika dimanfaatkan dengan diawali memperkenalkannya melalui pedoman penulisan skripsi ini